Nanang harumkan Kalbar pada ajang Mikroex Summit 2024 di Bali

Nanang, S.Pd dari kota Pontianak, berhasil meraih predikat terbaik 1 pendamping usaha mikro level up tingkat Nasional tahun 2024. Pengumuman dan penyerahan penghargaan dilaksanakan pada acara mikroex summit 2024 yang bertajuk “excellence starts with us”  oleh Wakil Menteri UMKM Republik Indonesia, bapak Helvi Yuni Meroza, di Discovery Mall, kuta Bali, 14 November 2024. Sampai saat ini,  Nanang, S.Pd  telah melakukan pendampingan sebanyak  kurang lebih 2.000 pelaku usaha untuk sertifikat halal self declare. Selain itu Nanang, S.Pd juga mendampingi pengurusan sertifikat halal regular untuk 25 pelaku usaha baik skala kecil, menengah dan besar dan telah dilakukan pengauditan oleh LPH. Nanang juga penyelia halal yang sudah bersertifikat BNSP sebagai syarat untuk melakukan pendampingan sertifikasi halal Hotel, dan sudah enam  Hotel yang didampinginya dan baru dua sudah memperoleh sertifikat halal. 

Keberhasilan Nanang memperoleh  predikat terbaik 1 pendamping usaha mikro level up tingkat Nasional berkat hasil kerja kerasnya melakukan pendampinngan sertifikat halal terbanyak. Selain itu Nanang juga melakukan pendampingan pelaku usaha berupa izin usaha yaitu NIB. Pelaku usaha juga didampingi untuk izin lainnya seperti SPPIRT, LAIK HIGIENIS, UJI LAB dan HKI. Agar UMKM naik kelas,Nanang S.Pd bersama  Mikro X (Program Kementerian dari dua tahun lalu) juga melakukan pendampingan kepada pelaku usaha dalam melakukan pemasaran secara digital (digital marketing) dan juga diversifikasi dan diferensisasi produk.

Dalam melakukan pekerjaan sebagai seorang pendamping usaha, Nanang selalu berprinsip bekerja dengan ikhlas dan yakin dengan ikhlas rezeki akan mengalir. Ini dibuktikannya, sejak pengurusan sertifikat halal digratiskan oleh Pemerintah, pelaku usaha yang didampinginya meminta bantuan kepada Nanang untuk pengurusan sertifikat dan perizinan lainnya.

Dengan keberhasilannya meraih predikat terbaik 1 pendamping usaha mikro level up tingkat Nasional, Nanang berharap dapat menjadi motivasi bagi pendamping-pendamping usaha untuk lebih aktif bekerja dan melakukan pendampingan, karena masih banyak pelaku usaha yang belum memiliki sertifikat halal dan legalitas lainnya yang wajib dimiliki pelaku usaha.

Nanang juga berharap dukungan dari Pemerintah khususnya Dinas Koperasi, UKM Provinsi Kalimantan Barat, sehingga  akan tercipta sinergi dan kolaborasi antara pendamping usaha dengan Dinas Koperasi, UKM Provinsi Kalimantan Barat. Sinergi dan Kolaborasi ini penting, karena Nanang bersama komunitas Mikro X sebagai salah satu program pendampingan usaha dari Kementerian UMKM dan memiliki program serta tahapan-tahapan dalam mengimplementasikan program-program tersebut. Dia juga meminta agar Dinas Koperasi melibatkan tim Mikro X yang telah  dibina Kementerian UMKM pada event dan kegiatan Dinas Koperasi, UKM Provinsi Kalimantan Barat. Harapan ini disampaikan langsung kepada Kepala Dinas Koperasi, UKM Provinsi Kalimantan Barat, Drs. Junaidi, MM yang hadir pada acara mikroex summit 2024.

18 November 2024